Mantap..! Dana Desa Ulak Kerbau Lama Ogan ilir Bangunkan Cor Beton dan Siring
-Pemdes Ulak Kerbau Lama (UKL) Kecamatan Tanjung raja, Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumsel, sudah merealisasikan pembangunan dDana Desa (DD) tahun 2023 berupa jalan titihan dan jalan cor beton beserta siring sesuai dengan hasil musdes.
"Ya kita sudah merealisasikan untuk pembangunan Dana Desa tahun 2023 sesuai dengan hasil musyawarah
desa, yang telah diusulkan dan disepakati waktu itu," ungkap Aldi Kepala Resa Ulak Kerbau Lama kepada wartawan media ini di kediamannya, pada hari Selasa, (07/11/2023).
Lanjutnya sesuai dengan Musdes waktu itu maka pemerintah Desa Ulak Kerbau Lama membangun jalan titihan sebanyak dua titik, dengan lebar dua meter panjang 20.Meter di titik pertama yang terletak di Dusun 6 enam, sedangkan di titik keduanya panjang 16.Meter yang terletak di Dusun 2 Dua, ucapnya.
Kemudian pembangunan siring panjang 80.Meter di Dusun 4 empat dan juga jalan cor beton terletak di Dusun 6 enam, paparnya.
Apa yang telah dibangun ini memang sangat dibutuhkan sekali bagi warga dan masyarakat kita, karena itu seperti jalan titihan jika warga mau kekebun maupun ke sawah pasti melewatinya dan juga untuk mengangkut hasilnya, imbuhnya.
"Jadi kita berharap apa yang telah dibangun oleh Pemdes ini agar dapat dijaga dan dirawat sebaik mungkin supaya dapat bertahan dengan lama, tutup Aldi.
Pengirim berita biro ogan Ilir:
(Aprianto)
0 Komentar