Melebung..! Warisan Tradisi Masyarakat di Ogan Ilir, Bupati Panca Wijaya Akbar: Harus dilestarikan
Melebung merupakan Tradisi warisan nenek moyang masyarakat Kabupaten Ogan Ilir, aktivitas masyarakat Ogan ilir ini biasa dilakukan pada saat kondisi air rawa/sawah mengering saat musim kemarau. Rabu, (26/10/2023).
Biasanya kegiatan melebung tersebut mengundang para pejabat daerah, Tokoh Masyarakat dan Sanak Saudara, guna untuk mempererat jalinan silaturahmi, dalam kegiatan tersebut tidak ada acara yang begitu serius hanya ada acara makan -makan dengan menyajikan aneka menu ikan bakar hasil tangkapan seperti ikan bakar gabus, ikan bakar betok dan lainnya, untuk selera tergantung keinginan tamu undangan.
Pejabat yang diundang dalam acara melebung tersebut, adalah Kepala Dinas (Kadis) Perkimtan Kabupaten Ogan Ilir Elvis Rusly, mendampingi Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar setelah selesai kunjungan menghadiri acara Sunatan Masal dalam rangka memperingati hari HKN ke -59 Tahun 2023.
Menurut Elvis, dirinya adalah asli putra Daerah Kabupaten Ogan Ilir, jadi selaku putra daerah tentu dirinya memberikan support terselenggara acara tradisi melebung, ucapnya.
“Saya asli putra daerah Kabupaten Ogan Ilir, "jadi kegiatan tradisi melebung ini, saya sangat mendukung sekali, karena bisa mempererat hubungan silaturahmi dengan sanak saudara bahkan juga dengan para pejabat dan tentunya dengan ada acara ini masyarakat bisa lebih mengenal siapa para pejabat yang Kabupaten Ogan Ilir, terkhususnya kepada Bapak Bupatinya Panca Wijaya Akbar, "kata dia.
Senjutnya disampaikan oleh Kadis Elvis, di dalam agama Islam sangat dianjurkan untuk sering-sering bersilaturahmi dengan sesama kita, seperti melaui tradisi melebung Ikan, ini patut dilestarikan karena baik sekali untuk masyarakat Kabupaten Ogan Ilir yang agamanya mayoritas hampir seluruhnya beragama Islam, "ujarnya.
Selanjutnya, menurut Bupati Kabupaten Ogan ilir Panca Wijaya Akbar, saat menghadiri acara melebung ikan tersebut, mengatakan bahwa, tradisi melebung adalah Tradisi Warisan Nenek Moyang yang patut dilestarikan, jelasnya.
Ditambahkan, melebung ikan di rawa ini adalah tradisi warisan nenek moyang masyarakatnKabupaten Ogan Ilir, yang patut dijaga, dengan terbiasa membudidayakan ikan di lebung rawa sawah itu sangatlah baik dan pada saat menjelang musim kemarau bisa panen, bisa membantu perekonomian keluarga serta bisa menambah pertumbuhan gizi, menekan angka penyakit kurang gizi (Stunting)” pungkasnya.
Pada kesempatan ini, Kadis Perkimtan Ogan Ilir Elvis Rusly mendampingi Bupati kabupaten Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar, Gubernur dan Wakil Gubernur Sum-Sel Heman Deru, dan Mawardi Yahya, Kadisdik Ogan Ilir Sayadi, Dishub Ogan Ilir, Camat Indralaya, seluruh Kades Se-kecamatan Indralaya, Perangkat Desa, Tokoh Masyarakat serta warga.
Pengirim berita biro Ogan Ilir:
(Apranto)
0 Komentar